Rabu, 20 April 2011

9 trik berguna dari google search!

  1. Menggunakan Google sebagai kalkulator.
    Google telah built-in kalkulator, coba saja anda masukkan perhitungan seperti berikut:
    270 * (55 / 5 + 3)
    jangan lupa antara angka dan tanda operasi perhitungan diberi spasi
    selanjutnya anda akan melihat ...
    Hasil:
    270 * ((55 / 5) + 3) = 3 780
    Ya, komputer anda memang memiliki fungsi kalkulator juga, tetapi jika anda menghabiskan sebagian besar waktu anda di dalam sebuah browser, melakukan perhitungan terasa lebih cepat dan mengasyikkan dengan mengetikkan perhitungan ke dalam kotak pencarian browser google.
  2. Menggunakan Google sebagai pemeriksa ejaan.
    Jika anda tidak yakin tentang ejaan dari suatu kata, anda cukup memasukkan kata yg anda bingung ke Google, ini adalah cara cepat untuk melihat apakah kata tsb sudah memiliki ejaan yg benar. Jika tidak benar, Google akan menyarankan ejaan yang benar sebagai gantinya. Selain itu, jika anda ingin mendapatkan definisi dari suatu kata, anda dapat mengetikkan "define:" yg merupakan operator untuk mencari definisi dari berbagai kamus, contoh:
    define: parasimpatis
  3. Menggunakan "site:" yg merupakan operator untuk membatasi pencarian ke situs tertentu.
    Banyak situs memiliki alat pencarian sendiri, tapi sebagian besar dari mereka tidak memunculkan hasil yang Anda cari. Sebagai contoh, jika Anda mencari posting tentang David Beckham di situs funkydowntown.com, agan dapat mencoba mengetik ini:
    David Beckham site: funkydowntown.com
    (semua posting dengan kata kunci David Beckham dalam situs tsb akan muncul dalam hasil).
  4. Memeriksa waktu saat ini dari setiap negara di dunia dengan google.
    Fitur ini memungkinkan anda untuk memeriksa waktu dari suatu negara atau kota di dunia, sehingga anda tidak perlu menelpon seseorang di luar negeri pada tengah malam hanya untuk tanya jam. Untuk memeriksa waktu, cukup masukkan "time" diikuti dengan nama kota. Sebagai contoh:
    time California
  5. Mengkonversi mata uang.
    Google juga dapat melakukan konversi mata uang dengan kondisi terkini, misalnya ketikkan:
    150 pounds in dollars
    maka akan muncul hasil konversinya. Jika agan2 berbisnis di bursa saham, mungkin trik ini bisa sedikit membantu apakah anda harus membeli atau menjual valas.
  6. Menggunakan pengecualian khusus dengan operator "-".
    anda dapat mempersempit suatu pencarian anda dengan oprator "-". Sebagai contoh, jika anda mencari informasi tentang David Beckham, tapi anda tidak ingin ada informasi tentang Victoria karena anda tidak suka pada victoria, agan bisa coba mengetikkan:
    "David beckham"-victoria
  7. Pencarian untuk jenis dokumen tertentu.
    Google dapat mencari web untuk tipe file tertentu dengan menggunakan oprator "filetype:". Misalnya, jika agan mencari file PowerPoint tentang Cara mempercantik dekstop, maka kalian semua bisa mengetikkan:
    Cara mempercantik dekstop filetype: ppt
  8. Mencari informasi dalam rentang numerik dengan menggunakan ".." operator.
    Jika kalian ingin mencari informasi mengenai peristiwa sepak bola pada Piala Dunia yang terjadi di tahun 1980-an, kalian bisa mengetikkan dalam kotak pencarian sebagai berikut:
    Sepak bola piala dunia 1980 .. 1990
  9. Melihat kode area telepon.
    Apakah kalian tahu di mana suatu nomor telepon tertentu berada ? Google akan memberitahu kalian di mana nomor telepon itu berasal dan menunjukkan peta wilayah tersebut. Misalnya coba ketikkan: 415


Sumber

Tidak ada komentar:

Posting Komentar